BLT Cair Lagi, 77 KPM Desa Batu Ampar Terima BLT DD Bulan September 2022

BATU AMPAR – Sebanyak 77 Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dari Dana Desa di cairkan untuk Bulan September 2022 oleh Pemerintah Desa. Sebagaimana biasanya pelaksanaan pencairan BLT dilakukan melalui mekanisme transfer ke rekening KPM di Bank Bengkulu Unit Kecamatan Merigi.

Seperti diketahui pemerintah sedang berupaya untuk menahan laju inflasi di tengah naiknya harga kebutuhan pokok. Beberapa skenario bantuan pun telah dirancang dan dilaksanakan, Kepala Desa Batu Ampar Harwan Iskandar dengan BLT DD ini diharapkan dapat berkonstribusi dalam menahan laju inflasi pada masa-masa sulit ini.

Naiknya harga kebutuhan pokok, BBM turut dirasakan oleh masyarakat Desa Batu Ampar, pemerintah desa berusaha pencairan BLT kepada masyarakat dilakukan tepat waktu sehingga dapat membantu mengurangi beban masyarakat desa.